WIN Webinar XXVI: A Good Return

Prinsip-prinsip Alkitabiah untuk Pekerjaan, Kekayaan dan Hikmat

Pada hari Selasa, 17 September 2024, Workplace Institute of Nusantara (WIN) berkolaborasi dengan Workplace Ministry-Mini MBA GKI Kayu Putih untuk menggelar webinar ke-27 bertajuk “A Good Return”. Webinar yang berlangsung pukul 19.00 hingga 21.00 WIB ini menghadirkan Sutrisna Harjanto sebagai pembicara utama, dengan Solomon Batubara sebagai penanggap dan Yosafat Wiguna sebagai moderator. Acara ini bertujuan untuk mengupas tuntas bagaimana prinsip-prinsip iman Kristen dapat diterapkan dalam pengelolaan harta dan pekerjaan.

Buku "A Good Return" karya John C. Lennox menjadi fokus utama dalam diskusi. Sutrisna Harjanto memaparkan pandangan Lennox tentang tanggung jawab moral dan spiritual dalam penggunaan harta. Sutrisna menekankan bahwa harta dan usaha bukan hanya sekadar alat untuk mencapai tujuan finansial, tetapi harus dikelola dengan penuh tanggung jawab, selaras dengan ajaran Alkitab.


Pandangan Para Peserta

Antusiasme para peserta terlihat jelas sepanjang diskusi. Banyak yang terbuka dalam berbagi pengalaman pribadi tentang bagaimana iman mempengaruhi kehidupan kerja mereka. Salah satu peserta, Hendry Hermawan, menyatakan bahwa acara ini mengingatkan kembali motivasinya dalam bekerja. “Tujuan utama saya dalam bekerja bukan hanya untuk mencapai keuntungan, tetapi juga menjadi berkat bagi orang lain,” tulisnya dalam formulir evaluasi.

Ray Burton, seorang profesional yang hadir, menambahkan bahwa webinar ini membuka wawasannya tentang cara pandang yang benar terkait harta dalam konteks Alkitabiah. “Saya mendapatkan pandangan yang lebih jelas tentang bagaimana Alkitab mengajarkan kita untuk mengelola harta, bukan untuk tujuan pribadi, tetapi untuk kemuliaan Tuhan,” ungkapnya.

Sementara itu, Julius Manullang menegaskan bahwa materi dari buku Good Return sangat menyentuhnya, terutama terkait tanggung jawab di hadapan Tuhan tentang harta. “Webinar ini sangat membantu saya memikirkan kembali bagaimana saya harus mempertanggungjawabkan setiap kekayaan yang Tuhan berikan kepada saya,” jelasnya.

Erick Sebastian menyampaikan pendapatnya bahwa acara ini banyak memberikan resensi buku, namun tetap relevan untuk mengingatkan nilai-nilai Kristen dalam kehidupan sehari-hari. Peserta lainnya, Resky Eko, mengakui bahwa acara ini menyajikan cara pandang yang lebih jelas tentang menjalankan usaha dalam terang Alkitab.

Harapan ke Depan

Mayoritas peserta berharap agar WIN terus mengadakan acara seperti ini, yang tidak hanya memperkaya wawasan intelektual, tetapi juga memperdalam pemahaman spiritual dalam dunia kerja. Webinar ini menjadi ruang refleksi bagi mereka yang bergelut dalam usaha dan pekerjaan, memberikan pemahaman bahwa harta adalah tanggung jawab yang harus dikelola dengan hikmat dan moralitas sesuai kehendak Tuhan.

Simak keseluruhan webinar di bawah ini:


in News
# News
Redaksi October 1, 2024
Share this post
FIND MORE

WIN Mentor Training for God's Mission in the Workplace
Oleh: Redaksi